Minggu, 10 Februari 2013

Apa Itu Propolis

Propolis adalah nama zat yang dihasilkan oleh lebah, sedangkan zat lain yang dihasilkan lebah
selain propolis adalah madu, bee pollen dan royal jelly. Seringkali banyak orang menganggap bahwa propolis itu adalah madu atau inti madu. Tidak, propolis dan madu adalah zat yang berbeda, namun kesamaannya kedua-duanya sama-sama dihasilkan oleh lebah :)

Propolis adalah zat yang memiliki fungsi tersendiri di dunia lebah, sangat jauh berbeda dengan zat-zat lain yang akrab dengan telinga kita seperti madu, bee pollen atau royal jelly. Madu, bee pollen atau royal jelly sendiri di sarang lebah dipersiapkan untuk ratu lebah atau larva, sedangkan sisanya adalah makanan bagi prajurit lebah, dan lebah pekerja. Sedangkan propolis di dunia lebah digunakan
sebagai proteksi atau perlindungan bagi lebah, untuk menambal sarangnya yang rusak, dan menjadi alat pertahanan bagi lebah jika ada serangga yang masuk ke sarangnya. Jelas sekali bahwa propolis memiliki fungsi dan peranan tersendiri di dunia lebah.


Melihat fungsi propolis yang berbeda dengan zat-zat yang lain yang dihasilkan oleh lebah, maka para ilmuwan meneliti zat yang bernama propolis ini. Karena menurut penelitian, sarang lebah adalah tempat yang paling steril di dunia bahkan jauh lebih steril dari ruang operasi di rumah sakit. Kenapa bisa demikian? Ternyata propolis selain memiliki banyak kandungan yang luar biasa, memiliki sifat anti bakteri, jamur bahkan virus.

Kita bisa lihat seperti madu, bee pollen, atau royal jelly di dunia lebah jelas sekali fungsinya adalah sebagai makanan para lebah. Kita pun mengetahui setiap makanan jika disimpan atau dibiarkan terlalu lama, lama-lama akan semakin membusuk, kenapa bisa membusuk? Itu disebabkan oleh bakteri atau jamur. Herannya makanan para lebah ini selama berada di dalam sarang lebah akan tetap awet bahkan tidak sedikitpun rusak atau membusuk. Itu semua terjadi karena di sarang lebah memiliki perlindungan yang luar biasa dari propolis. Sehingga sarang yang telah terlindungi propolis
itu menjadi sangat steril. Dari kejadian ini lah kita bisa lihat, propolis memiliki sifat alami yang luar biasa yaitu anti bakteri, jamur dan bahkan anti virus juga.

Dari penelitian ini, para ilmuwan melihat bahwa ada obat luar biasa yang muncul dari dunia lebah yang bernama propolis. Sudah jelas sumber segala penyakit di dunia ini semua akibat bakteri, jamur dan virus. Jika propolis adalah antinya, kita bisa simpulkan, propolis adalah obat ajaib yang mujarab dan ampuh.

Jadi kesimpulannya propolis adalah nama zat yang dihasilkan lebah yang bersifat anti bakteri, jamur dan virus. Propolis juga adalah pelindung atau alat pertahanan lebah disarangnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar